fbpx
id.pinterest.com

23 Ide Outfit dengan Motif Animal Print

Outfit Animal Print – Berbagai macam motif animal print pada outfit saat ini sangat bervariasi dan simple sehingga memudahkan untuk mix and match. OOTD animal print pun bisa dipakai untuk acara casual hingga formal. Berikut refrensi outfit yang bisa kamu pakai untuk ootd dengan animal print motif. Cek refrensinya yuk..

Midi Dress Animal Print : Birds

tampilcantik.com
tampilcantik.com

Animal print bisa beragam motifnya, salah satunya adalah animal print dengan motif fauna yaitu bird. Pada midi dress ini terdapat motif birds yang menghiasi dengan warna dasar navy. Warna dasar navy pada dress akan membuat motif birds terlihat highlight. Menggunakan bahan satin, sehingga saat tertimpa cahaya akan terlihat shiny. Untuk mempermanis tampilan kamu saat memakai dress ini, kamu bisa menggunakan slingbag dan belt dengan warna serba merah.

Midi Dress Animal Print : Leopard

idntimes.com
idntimes.com

Tampil dengan kesan sporty look namun tetap chic bisa bikin penampilan ootd makin unik dan segar. Midi dress dengan motif leopard warna brown coffee ini nampak chic dan anggun saat dikenakan. Cocok kamu kenakan untuk ngedate maupun hangout dengan bestie. Untuk sporty look-nya kamu bisa memakai alas kaki sneaker putih. Lengkapi juga penampilan kamu dengan memakai handbag berwarna senada dengan dress agar matching.

Blazer Animal Print : Leopard

idntimes.com
idntimes.com

Hangout dengan bestie atau pasangan tetap bisa tampil kece dengan outfit bermotif animal print dari leopard ini lho. Blazer dengan motif animal print leopard ini nampak menawan saat dikenakan. Nggak hanya cocok dikenakan untuk outfit hangout, blazer ini pun cocok dipakai untuk kondangan lho. Desain simple dan minimalis look-nya, kamu bisa padukan blazer ini dengan memakai rok pleats soft pink untuk bawahannya. Kemudian kenakan jilbab pashmina hitam dengan style simple dan ankle boots hitam pula untuk alas kakinya.

Sweater Knit Animal Print : Leopard

hipwee.com
hipwee.com

Untuk kamu yang suka jalan-jalan di daerah dingin, maka sweater knit bisa jadi pilihan yang tepat. Bahannya yang tebal bisa menjaga tubuh dari hawa dingin. Seperti style ootd di atas, sweater knit dengan motif leopard print ini nampak hangat saat dikenakan. Menggunakan warna cream yang manis sehingga penampilan kamu tampak ramah dan kalem. Sedangkan untuk bawahannya dipadukan dengan rok pleats warna salem. Kamu bisa menambahkan ootd ini dengan memakai hijab pashmina berwarna senada dengan rok pleats. Pilih ankle boots putih sebagai alas kakinya.

Kemeja dan Totebag Animal Print : Leopard

scmedia.id
scmedia.id

Selain hanya satu outfit motif saja, kamu juga bisa mengkombinasikan dua outfit dengan motif yang sama dalam satu ootd lho. Seperti style ootd di atas, baik kemeja dan totebag yang dipakai memiliki motif yang sama yaitu animal print leopard. Meskipun memiliki motif yang sama namun tetap serasi saat dikenakan secara bersamaan. Kemudian kemeja tersebut dipadukan dengan rok pleats putih untuk bawahannya dan jilbab hitam serta long outerwear cream untuk atasannya. Sedangkan untuk alas kakinya adalah combat boots hitam yang kekinian.

BACA JUGA  18 Ide Outfit untuk Nongkrong di Cafe Book ala Korean Girls

Long Sleeve T-shirt Animal Print : Leopard

marksandspencer.com
marksandspencer.com

Ke kantor dengan outfit bermotif leopard bisa jadi ide outfit yang unik. Banyak kantor start-up saat ini lebih membebaskan pegawainya untuk berekplorasi style ootd. Sehingga kamu bisa bereksplorasi dengan bebas namun tetap sopan saat dikantor. Long sleeve t-shirt dengan motif animal print leopard ini nampak simple dan menawan. T-shirt ini bisa kamu padukan dengan bawahan seperti rok midi dengan bahan leather seperti style di atas. Agar seimbang mix and match warna outfit pilih sneaker dan slingbag berwarna serba hitam yang senada dengan rok midi-nya.

T-shirt Animal Print : Leopard

idntimes.com
idntimes.com

Walking around the city dengan outfit simple memang menjadi pilhan yang tepat. Selain nggak ribet juga harus tetap stylish. T-shirt dengan motif animal print leopard ini tampak simple dan stylish saat dipadukan dengan outfit polos. Kamu bisa padukan t-shirt ini dengan celana boyfriend warna hitam dan sandal slop hitam pula untuk alas kakinya. Untuk menonjolkan kesan pinggang yang ideal, kamu bisa memasukan t-shirt tersebut kedalam celana. Sehingga terlihat rapi dan minimalis. Lengkapi pula dengan memakai belt hitam dan handbag rotan yang kekinian untuk menemani ootd jalan-jalan kamu.

Tanktop Animal Print : Leopard

idntimes.com
idntimes.com

Siapa bilang tanktop hanya bisa dipakai untuk yang nggak berhijab. Mix and match yang tepat bisa membuat tanktop jadi outfit yang friendly untuk hijaber. Tanktop motif leopard print ini nampak stylish saat dipadukan inner t-shirt berwarna putih. Padukan tanktop bermotif dengan outfit plain agar terlihat lebih highlight. Kemudian kenakan hijab warna nude dan boyfriend pants high waisted warna coklat. Pada boyfriend pants ini terdapat detail berupa belt yang dapat mempermanis tampilan ootd kamu. Baguette bag warna nude dan sneaker putih pun tampak matching dengan ootd ini.

Mini Dress Animal Print : Zebra

idntimes.com
idntimes.com

Mix and match menggunakan animal print motif memang membuat tampilan lebih semarak namun tetap elegan. Seperti style Kak BCL ini yang mengenakan mini dress animal print zebra. Mini dress dengan motif animal print ini nampak unik karena motif zebra-nya dibuat shiny dengan manik-manik yang menghiasi keseluruhan dress. Mini dress dengan leher v-shape ini nampak elegan dengan aksesori kalung besar dan belt berukuran cukup besar untuk menampilkan pinggang yang ideal. Kemudian untuk alas kakinya pun stiletto hitam dengan kaus kaki model yang kekinian dari bahan tule.

Long Dress Animal Print : Zebra

pinterest.com
pinterest.com

Item fesyen kali ini masih dengan animal print dari zebra. Long dress dengan motif animal print zebra ini memiliki perpaduan warna coklat birdseed yang lembut dan hitam. Modelnya yang simple cocok dikenakan untuk hangout. Kamu bisa tampil swag dengan dress ini. Kamu padukan saja long dress ini dengan leather jacket hitam yang keren sebagai outerwear-nya. Kenakan juga high heels hitam untuk alas kakinya. Style ini pun hijab friendly, tinggal kenakan hijab model plain dan kamu ready to go!

Jean Jacket Animal Print : Zebra

tulungagung.jatimtimes.com
tulungagung.jatimtimes.com

Jaket jeans nggak monoton harus polosan saja, jaket jeans dengan motif animal print zebra juga cocok kamu kenakan untuk outfit hangout lho. Jaket jeans dengan motif animal print zebra ini bisa memberi kesan swag dengan kombinasi warnya yang berbeda dari biasanya. Kombinasi warna hitam dan merah marun-nya pada jaket ini bikin penampilan kamu saat memakainya tampak eyecatching. Jacket jeans ini pun tampak cocok dipadukan dengan wide leg jeans untuk bawahannya. Kemudian untuk atasannya, pilih saja t-shirt hitam dan jilbab dengan warna senada.

BACA JUGA  Ide Bisnis Alat Pertanian yang Untung Besar dan Minim Pesaing

Midi Skirt Animal Print : Zebra

sydneystyle.com
sydneystyle.com

Tampil simple untuk hangout around the city bisa jadi ide yang tepat. Kamu bisa memakai midi skirt dengan motif animal print zebra sebagai main statement dari ootd kamu. Motif zebra dengan perpaduan warna birdseed dan hitam ini memiliki model pleats yang menawan. Sedangkan untuk atasannya, rok midi ini dipadukan dengan t-shirt putih. Terlihat elegan dengan sling bag hitam dan ankle strap heels berwarna bright red yang bikin penampilan nampak eyecatching.

Setelan Animal Print : Zebra

idntimes.com
idntimes.com

Berbagai macam dan variasi pada outfit bisa bikin penampilan kamu makin menarik. Salah satunya setelan dengan motif animal print zebra ini. Warna monokrom yang di usung pada setelan ini cocok juga dikenakan oleh kamu yang tetap ingin memakai outfit bermotif namun tidak terlalu ramai. Dari atasannya, cardigan outerwear ini tampak simple tanpa kancing sehingga kamu bisa memakai t-shirt maupun tanktop hitam untuk inner-nya. Kemudian untuk bawahannya adalah celana model kulot dengan motif yang senada. Biar makin kece, kamu bisa mengikat cardigan tersebut seperti style di atas. Kemudian kenakan juga baguette bag hitam, jilbab pashmina dan sneaker berwarna serba putih.

Culottes Pants Animal Print : Zebra

idntimes.com
idntimes.com

Mix and Match outfit ala Korean Girls memang banyak menjadi inpirasi untuk para kaum hawa. Perpaduan outfit yang simple dan warna-warnanya yang kalem bikin penampilan tampak lebih modern dan minimalis. Seperti pada style ootd ini, celana kulot dengan motif animal print zebra ini nampak stylish saat di kenakan. Celana kulot ini tampak serasi dipadukan dengan atasan berupa kemeja puffsleeve warna putih. Makin eyecatching dengan croptop knit warna light blue yang cerah. Kenakan juga jilbab pashmina dan flatshoes berwarna serba hitam agar serasi. Sling bag putih pun tampak cocok dengan ootd ini.

Midi Dress Animal Print : Snake

idntimes.com
idntimes.com

Beragam motif animal print memang layak untuk di eksplor, salah satunya motif ular yang unik ini. Midi dress motif animal print kulit ular ini nampak elegan saat dikenakan untuk acara formal. Selain itu midi dress ini pun bisa juga dikenakan bersama hijab juga, kamu tinggal tambahkan dengan memakai celanna legging hitam dan jilbab hitam pula. Sedangkan untuk mempermanis tampilan ootd kamu tambahkan pula belt hitam dan high heels gladiator hitam ini nampak cocok dengan ootd ini.

Blazer Animal Print : Snake

idntimes.com
idntimes.com

Nggak melulu dikenakan untuk acara formal saja, blazer pun bisa juga dikenakan untuk hangout ngemall santai dengan bestie. Kamu bisa memadukan blazer dengan outfit lainnya yang simple agar tampak lebih santai. Seperti style ootd di atas, blazer dengan motif animal print ular ini nampak casual karena dipadukan dengan mini skirt leather untuk bawahannya. Sedangkan untuk atasannya adalah tanktop berwarna hampir senada dengan blazer. Lengkapi pula penampilan ini dengan ankle boots dan handbag berwarna serba hitam. Kesan swag sekaligus keren sangat kuat pada ootd ini.

BACA JUGA  23 Ide Outfit Hijab bertemu Calon Mertua

Totebag Animal Print : Snake

cewekbanget.grid.id
cewekbanget.grid.id

Totebag dengan motif animal print ular bisa jadi solusi cepat untuk kamu yang buru-buru hangout. Totebag motif animal print ular ini tampak eyecatching dan jadi main statement dari ootd yang dikenakan. Kamu bisa memakai outfit plain, mulai dari atasannya yaitu leather jacket hitam dan t-shirt abu-abu. Kemudian skinny jeans hitam untuk celana dan open toe heel boots hitam sebagai alas kakinya. Style kamu makin swag dengan memakai kacamata dan fedora hat berwarna serba hitam.

High Tight Boots Animal Print : Snake

idntimes.com
idntimes.com

Masih dengan motif ular, item fasyen kali ini adalah high tight boots dengan motif ular. High tight boots motif ular ini nampak menawan untuk ber-ootd seru seperti style Kak BCL ini. High tight boots ini sangat cocok dipadukan dengan outfit pendek seperti mini skirt karena akan membuat penampilan si pemakainya tampak jenjang. Seperti ootd di atas, boots tersebut dipadukan dengan mini skirt coklat dan vest blazer senada. Kemudian untuk inner-nya adalah tanktop warna hitam yang bling-bling. So cool!

Stiletto Heels Animal Print : Snake

popbela.com
popbela.com

Stiletto heels motif animal print ular pun nggak kalah menarik dengan high tight boots. Stiletto heels motif animal print ular ini tampak stylish dan minimalis karena dipadukan dengan outfit plain. Stiletto ini tampak cocok dengan style monokrom pada ootd ini. Mulai dari atasan yaitu blazer hitam dengan inner berupa tnktop putih. Dilanjutkan dengan skinny jeans hitam untuk bawahannya. Tak lupa pula dengan flapbag dan kacamata berwaran serba hitam.

Kemeja Animal Print : Cow

idntimes.com
idntimes.com

Suka tampil dengan outfit yang tidak terlalu ramai namun tetap ingin pakai outfit bermotif? Kamu bisa coba style ootd ini untuk refrensi simple saat hangout lho. Menikmati alam dengan outfit bermotif animal print sapi memang seru jadi ide outfit baru. Kemeja dengan motif animal print sapi ini nampak simple dan mudah untuk di mix and match-kan dengan outfit lainnya. Pada ootd ini, kemeja animal print sapi ini dipadukan dengan wide leg jeans warna biru serta hijab berwarna hitam. Baguette bag dan sneaker berwarna serba putih akan sangat matching dikenakan bersama style ini.

Kemeja Oversized Animal Print : Cow

sahijab.com
sahijab.com

Nggak hanya cocok dipadukan dengan wide leg jeans, kemeja animal print sapi ini nampak serasi dengan bawahan berupa celana kulot. Kemeja dengan model oversized ini sangat cocok dikenakan oleh kamu yang tidak ingin memakai pakaian yang ketat namun tetap stylish. Modelnya yang simple serasi dengan celana kulot plain warna putih bersih untuk bawahannya. Sedangkan untuk jilbab pashmina dan sneaker-nya berwarna serba putih. Dengan ootd ini dijamin penampilan kamu tampak stunning dan eyecatching sekaligus!

Wide Leg Jeans Animal Print : Cow

id.pinterest.com
id.pinterest.com

Style cewek mamba nggak melulu harus pakai outfit polosan saja. Kamu bisa memakai style mamba dengan outfit bermotif, salah satunya motif totol sapi ini. Dijamin unik dan lebih semarak dalam kesan outfit monokrom. Wide leg pants jeans dengan motif totol sapi ini nampak kece dan unik. Modelnya yang simple, celana ini bisa dipadukan dengan atasan berupa white puff sleeve blouse. Biar makin swag tambahkan vest hitam berbahan leather shiny dan hijab dengan warna htam pula. Pilih slingbag hitam dan platform boots putih untuk menunjang ootd ini. Terlihat swag dan kece untuk cewek mamba nih!

Culottes Pants Animal Print : Cow

lazada.co.id
lazada.co.id

Selain cocok untuk aktivitas sehari-hari di rumah, celana kulot juga bisa kamu kenakan untuk ootd yang kece seperti style di atas. Mau hangout dengan doi apa bestie, celana kulot bisa jadi solusi cepat anti ribet deh. Celana kulot motif animal print sapi ini terbilang simple dipadukan dengan crop shirt hitam untuk atasannya. Kemudian tinggal tambahkan sneaker untuk alas kakinya. Jika kamu memakai style ini dengan hijab, kamu tinggal memakai inner berupa tanktop dan jilbab dengan warna senada. Makin kece dengan kacamata hitam frame putih yang kekinian.

Leave a Comment